Profil Bapak Pramuka Indonesia

YOGYAKARTA – Lahir di Yogyakarta dengan nama GRM Dorojatun pada 12 April 1912, HamengkubuwonoIX adalah putra dari Sri Sultan Hamengkubuwono VIII dan Raden Ajeng Kustilah. Diumur 4 tahun Hamengkubuwono IX tinggal pisah dari keluarganya. Dia memperoleh pendidikan di HIS di Yogyakarta, MULO di Semarang, dan AMS di Bandung.

Pada tahun 1930-an beliau berkuliah di Universiteit Leiden, Belanda ”SultanHenkie”. Hamengkubuwono IX dinobatkan sebagai Sultan Yogyakarta pada tanggal 18 Maret 1940 dengan gelar “Sampeyan Dalem Ingkang Sinuwun Kanjeng Sultan Hamengkubuwono Senopati Ing Alogo Ngabdurrokhman Sayidin Panotogomo Kholifatulloh Ingkang Kaping Songo”.

Continue reading “Profil Bapak Pramuka Indonesia”

Saya Mengikuti Kegiatan Orientasi Kegiatan Lapangan KE-36 (OKL 36) Tahun 2019

Pada tanggal 1-3 mei 2019 kemarin yang bertepatan pada hari buruh dan hari pendidikan nasional, pramuka UAD melaksankan kegitan tahunan berupa Orientasi Kegiatan Lapangan yang ke-36 atau biasa disebut OKL 36 kegiatan ini diikuti oleh mahasiswa/mahasiswi aktif pramuka UAD yang diikuti oleh 16 peserta yang terdiri atas 4 putra dan 12 putri.

Orienteasi Kegiatan Lapangan atau yang sering disebut dengan OKL adalah kegiatan yang dilakukan oleh anggota Pramuka Universitas Ahmad Dahlan yang sudah menempuh ORICAR (Orientasi Calon Anggota Racana), yang diharapkan dapat membuat peserta lebih mandiri, melatih leadership, skill, dan lain sebagainya. Tidak itu saja, peserta juga akan mendapatkan banyak manfaat dan pelajaran yang akan didapatkan selama kegiatan berlangsung. OKL ini sendiri akan dilaksankan pada awal bulan Mei sebelum bulan puasa.

Di pra-OKL ini peserta dibekali berbagai materi yang akan diterapkan dikegiatan lapangan nantinya. Adapun materi yang harus dipelajari dan dikuasi yakni seperti komlap, navigasi, SAR, PPGD, sandi, morse, HM3 yang disampaikan oleh orang-orang yang sudah menempuh OKL. Sebelum sampai di hari kegiatan peserta diharapkan dapat mempelajari meteri-materi yang sudah disampikan. Para peserta diberikan waktu kurang lebih dua minggu untuk mempersipakan segala hal mulai dari kesiapan materi, perlengkapan, dan lainnya sebelum sampai hari kegiatan.

Continue reading “Saya Mengikuti Kegiatan Orientasi Kegiatan Lapangan KE-36 (OKL 36) Tahun 2019”

Profil Kak Adhyaksa Dault

Secara fisik maupun kepribadian, Sang Ketua Kwartir Nasional Gerakan Pramuka terbaru ini juga mudah dikenali. Postur tubuh dan kumis tebalnya, hingga gaya bicaranya yang tegas dan berapi-api gampang diingat. Namun dalam kepramukaan, apa yang diingat oleh para pramuka se Indonesia? Mungkin Kak Adhyaksa Dault kalah pamor dibanding dengan tokoh-tokoh pramuka lainnya semisal Kak Dede Yusuf (Ka Kwarda Jawa Barat) yang berulang kali masuk tv dengan mengenakan seragam pramuka. Atau dengan para andalan nasional dan pengurus kwartir lainnya yang sering kali muncul di gelaran kegiatan kepramukaan. Dan memang, praktis sebelumnya Kak Adhyaksa Dault belum pernah menduduki jabatan struktural baik di Kwartir Nasional maupun Kwartir Daerah.

Namun perhatian dan kecintaannya terhadap pramuka tidak bisa diragukan. Selain sejak kecil telah aktif menjadi anggota Gerakan Pramuka, keluarnya Undang-undang Gerakan Pramuka tidak lepas dari campur tangan beliau yang saat sebelumnya menjabat sebagai Menteri Pemuda dan Olahraga. Continue reading “Profil Kak Adhyaksa Dault”

Ketua Kwartir Nasional Gerakan Pramuka 2003-2013 Meninggal Dunia

Ketua Kwartir Nasional Periode 2003 – 2013

Innalillahi Wa Innailaihi Rojiun

Gerakan Pramuka Indonesia berduka, salah satu tokoh terbaiknya kini telah meninggalkan kita menghadap kembali kepada Sang Khalik. Ya.. Sore hari tadi di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo Jakarta, sekira Pkl 17.55 WIBB. Kak Azrul meninggal dunia. Sedianya, Kak Azrul direncanakan akan melakukan operasi hati yang sudah lama dideritanya. Namun, takdir berkata lain, Allah SWT memanggil beliau terlebih dahulu.

HI turut berbela sungkawa atas kepergian beliau ke sisi-Nya. Semoga arwah dan semua amal ibadah yang beliau perbuat semasa hidupnya, dapat diterima di sisi Allah SWT. Juga kepada keluarga yang ditinggalkan, semoga diberi ketabahan dan kesabaran atas kepergian beliau, Amiin.

Berikut HI paparkan biografi singkat Kak Azrul Azwar

Prof. Dr. dr. H. Azrul Azwar, MPH. lahir di Kutacane, Nanggroe Aceh Darussalam, 6 Juni 1945 adalah seorang dokter dan ahli kesehatan masyarakat asal Indonesia. Ia sempat menjabat sebagai Ketua Kwartir Nasional Gerakan Pramuka Indonesia selama dua periode berturut-turut dan Ketua STIKES Binawan Jakarta. Di lingkungan pemerintahan, Azrul pernah menjabat sebagai Direktur Jenderal Bina Kesehatan Masyarakat Kementerian Kesehatan RI, sedangkan di almamaternya, Universitas Indonesia, Azrul adalah Guru Besar Ilmu Kedokteran Komunitas dan pernah menjabat sebagai Dekan Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Indonesia. Ia juga pernah menjabat sebagai Komisaris PT Kimia Farma, Tbk, serta Komisaris Utama PT Indo Farma, Tbk.

Continue reading “Ketua Kwartir Nasional Gerakan Pramuka 2003-2013 Meninggal Dunia”